Sekarang warga Bekasi bisa memiliki rumah tapak dengan harga terjangkau di sebelah timur Kota Bekasi, tepatnya di Wilayah Narogong. Rumah tapak yang luas tanahnya 60 meter persegi dan 70 meter persegi itu ditawarkan mulai Rp 340 jutaan.
Rumah yang ditawarkan dengan harga sangat terjangkau ini dibangun oleh Summarecon. Developer yang telah berkecimpung di dunia properti selama 43 tahun itu mempersembahkan hunian modern bersistem klaster dengan pemandangan danau yang dibangun di atas lahan seluas 15 hektare.
Srimaya Residence menghadirkan 112 unit rumah tapak dari tahap pertama penjualan Klaster Arkana. Satu hari sebelum penjualan dibuka, 475 calon konsumen tertarik dan telah melakukan Customer Boooking Code (CBC) untuk bisa memiliki salah satu unitnya.
Akhirnya penjualan ditutup dengan jumlah total 468 unit terjual dalam waktu 7 jam. Unit yang terjual terdiri dari 268 unit Klaster Arkarna dan 200 unit Klaster Baswara dengan total penjualan sebesar Rp 188 miliar.
"Lokasi Srimaya Residence memiliki akses yang baik, karena diapit oleh Bekasi, Cileungsi, serta kawasan Cibubur yang sudah jadi dan hidup dengan fasilitas pendukung lengkap. Dengan harga terjangkau dan kemudahan sistem pembayaran yang ditawarkan, Srimaya Residence menjawab kebutuhan bagi kaum milenial serta keluarga baru dan menjadi solusi terbaik untuk memiliki hunian," kata Executive Director PT Summarecon Agung Tbk Albert Luhur dalam keterangannya, Minggu (5/8/2018).
Dibangun dengan konsep social oriented, Srimaya Residence memiliki fasilitas lengkap agar penghuninya lebih memudah bersosialisasi. Srimaya Residence mengusung gaya hidup modern yang sehat dengan menyediakan ruang terbuka hijau yang luas dan menerapkan sistem tata air mandiri melalui penyediaan danau seluas 8.000 meter persegi sebagai penampungan air hujan dan water park.
Srimaya Residence, dirancang dengan jalan yang lebar dan double gate security sehingga tidak sembarang orang dapat memasuki kawasan hunian. Kawasan ini juga akan dilengkapi dengan area komersial untuk memenuhi kebutuhan harian warga yang ada di dalamnya.
Lokasi Srimaya Residence sangat strategis karena bersebelahan dengan kawasan Cibubur yang memiliki berbagai pusat komersial, Mall, Hotel, dan sekolah-sekolah berkualitas seperti AL Azhar, BPK Penabur hingga BINUS. Mudah terjangkau melalui Jalan Raya Narogong, pintu tol Jatiasih, pintu tol Cibubur, pintu tol Bekasi Barat dan hanya 3km dari akses baru pintu tol Cimanggis - Cibitung yang kini sedang dalam tahap pembangunan.
Sebanyak 112 unit dari tahap pertama Klaster Arkana yang menjadi klaster pertama Srimaya Residence ditawarkan pada penjualan Sabtu (4/8/2018), dengan 2 pilihan tipe yaitu tipe Laksmi dengan luas tanah 60㎡dan tipe Padmarini dengan luas tanah 70㎡.
Namun, hingga satu hari sebelum penjualan perdana, sudah lebih dari 475 calon konsumen telah melakukan Customer Boooking Code (CBC). Penjualan ditutup dengan jumlah total 468 unit terjual dalam waktu 7 jam, yang terdiri dari 268 unit Klaster Arkarna dan 200 unit Klaster Baswara dengan total penjualan sebesar Rp 188 miliar. (ega/dna)
finance.detik.com